Peran Akupunktur dalam Penatalaksanaan Pasien Geriatri
Sri Wahdini
August 28, 2014 • DOI: 10.23886/ejki.2.4019.
Abstract
Persentase penduduk usia lanjut di Indonesia pada tahun 2012 telah mencapai di atas 7% dari keseluruhan jumlah penduduk. Hal penting terkait peningkatan populasi tersebut adalah perlunya perawatan kesehatan terpadu untuk meningkatkan kapasitas fungsional dan kualitas hidup penduduk usia lanjut. Pasien geriatri adalah pasien usia lanjut yang memiliki karakteristik khusus sehingga membedakannya dari pasien pada umumnya. Kondisi multipatologimengakibatkan seorang usia lanjut mendapatkan berbagai jenis obat dalam jumlah banyak. Terapi non-farmakologi dapat menjadi pilihan untuk mengatasi masalah pada pasien usia lanjut, sehingga dapat mengurangi jumlah obat yang diberikan pada pasien geriatri. Akupunktur sebagai modalitas non farmakologi dapat menjadi pilihan terapi untuk membantu tatalaksana pasien geriatri.