Analisis Produktivitas dengan Metode Objective Matrix (OMAX) di PT. X


Fitri Agustina
Nina Aris Riana
December 1, 2011

Abstract

Pada tahun 2010 PT. X kesulitan mencapai target produksi jika dibandingkan dengan tahun-tahun sebelumnya. Kondisi ini menyebabkan produktivitas Perusahaan secara keseluruhan mengalami penurunan. Oleh karena itu, penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengevaluasi penurunan produktivitas yaitu dengan mengukur nilai produktivitas yang didasarkan pada 3 kriteria yaitu kriteria effektifitas produksi, kriteria yield, kriteria jam kerja efektif. Yang selanjutnya digunakan sebagai bahan perbaikan produktifitas dimasa yang akan datang. Metode yang digunakan adalah Objective Matrix (OMAX), dengan langkah-langkah: kriteria, perhitungan rasio, perhitungan interpolasi nilai matriks, penetapan sasaran, penetapan bobot rasio dengan metode AHP, dan pembentukan matriks. Nilai produktivitas pada tahun produksi 2010 tertinggi terjadi pada periode 7 dengan nilai 6,472 sedangkan nilai produktivitas terendah terjadi pada periode 11 dengan nilai 1,236. Kriteria yang kurang memberikan kontribusi terhadap produktivitas dan perlu diperbaiki adalah krite effektifitas produksi karena nilai kriteria ini menunjukkan kinerja dibawah standar. Sedangkan kriteria yield, kriteria jam kerja efektif menunjukkan nilai yang cenderung baik.

Download PDF Cite


Related Journals

Perancangan Sistem Pengukuran Kinerja Perusahaan dengan Pendekatan Model Demand Chain Operation Reference (DCOR) di PT. Hardo Soloplast

Peningkatan Kenyamanan Staf Rumah Sakit melalui Studi Desain Tata Letak Dapur yang Ergonomis

Pemodelan Risiko Pendapatan Proyek Infrastruktur Jalan Tol dengan Pendekatan Fault Tree Analysis


More

Search Research and Publications

CARI TULISAN is a scientific publication indexing site that helps everyone find research results and relevant data from papers, journals, books, research reports, and so on. Collected from various repositories, it makes scattered scientific research easily searchable.
All articles and content on this site are copyrighted works of the relevant authors that have been published as a result of scientific research. CARI TULISAN never distributes and supports pirated content.